Rabu, 18 September 2013

Kelebihan Toko Online

Kelebihan Toko Online - Tips pedangan online

Kelebihan Toko Online
Sahabat stw, apakah anda termasuk salah satu pedagang online. Ya, berikut ini saya posting kelebihan dari toko online yang mungkin ada sendiri tidak menyadarinya. Banding dengan toko atau pedagang yang off line atau yang mempunyai tempat seperti ruko atau di pasar dan beberapa tempat yang kita kenal. Lihat juga tulisan sebelumnya yaitu pakaian perempuan arab sekarang miris banget.

Kelebihan toko online mungkin telah banyak dirasakan beberapa sahabat termasuk saya sendiri. Dan mungkin bila sahabat yang belum punya bisa membaca diantara kelebihan toko online seperti berikut dibawah ini :

1. Modal Awal Relatif Murah, banyak platform toko online yang bisa kita dapat dengan biaya kurang dari IDR 500.000 saja! Coba bayangkan klo kita usaha offline, jadi tukang bakso aja untuk bikin gerobak dorongnya butuh biaya minimal IDR 2.000.000 AWESOME!

2. Buka 24 Jam, toko online dapat diakses dari mana saja, kapanpun juga selama 24jam x 7 hari. Coba banyangkan kalau anda punya karyawan yang siap bekerja 24 jam selama 7 hari mau digaji berapa?

3. Punya SPG Cantik yang RAJIN cari Orderan, whew…kog bisa cih?? Ciyusss? Iya ini serius dengan catatan website toko online anda menarik, informatif, dan mudah dipahami. Selain itu juga mudah ditemukan oleh Seach Engine seperti Google.

4. Gak Punya Barang Tetep Bisa Jualan, mungkin ada yang bilang BS! Tapi fenomena ini sedang terjadi di negara kita Indonesia tercinta. Banyak pemilik toko online yang statusnya adalah Reseller dari produk orang lain, alias BROKER Bro!

5. Pangsa Pasar yang Luas, cakupannya bisa nasional atau bahkan sampai seluruh dunia, tinggal anda sendiri yang menentukan. bandingkan dengan toko konvensional paling se kelurahan atau sekota..

6. Perputaran Cash Flow Baik, karena bila terjadi transaksi pembeli membayar dahulu baru kemudian kita kirim barangnya. Bandingkan dengan bisnis affiliate Amazon yang 2-4 bulan kemudian baru kita mendapatkan hasilnya. Atau publisher Google Adsense yang menunggu bayarannya satu bulan kemudian. Nggak sabar nunggunya

7. Anti Banned, bisnis kita tidak bergantung dari pihak ketiga (Contoh : Amazon, Adsense, Ebay, dll) untuk itu dalam usaha ini kesuksesan atau kegagalan usaha ini semata mata hanya ditentukan oleh kegigihan dari pemilik usaha sendiri.

Bagimana gan pada minat buka toko Online, yuk mulai dari sekarang karena diprediksi tahun 2015 akan booming toko online karena pemerintah menargetkan tahun 2015 penguna internet di indonesia mencapai 150 juta. Dan ini bisa menjadi kesempatan anda untuk sukses di bidang ini.

Disamping itu toko online juga tidak harus isinya barang dagangan melulu, yang penting adalah bagaimana kita bisa memberikan informasi yang menarik buat orang lain dan memberikan penawaran barang yang berkaitan dengan informasi kita itu. Silahkan lihat toko online saya klik disini atau klik disini

Jika anda lihat dari toko online tersebut tidak berisi berbagai macam barang dagangan saya, namun banyak informasi yang mereka cari kemudian saya mencantumkan nomor untuk mendapatkan barang yang berkaitan dengan informasi tersebut, contohnya kosmetik. Semoga tulisan kelebihan toko online ini bermanfaat buat anda. sumber : Sahabat FB

Jumat, 13 September 2013

Pakaian Perempuan Arab Sekarang Miris

Pakaian Perempuan Arab Sekarang Miris

Pakaian Perempuan Arab Sekarang Miris
Berikut ini adalah sebuah artikel yang membuat saya kaget, ternyata apa yang ada sekarang sudah mulai menampakkan tanggalnya islam perempuan disana. Berasal dari islampos dan berikut teks aslinya :

ADA yang bertanya: “Mengapa pakaian orang-orang Arab pun hari ini mulai banyak yang nyaris telanjang?”

Saya jawab: “Bandingkan antara pakaian orang Eropa abad 15-an dengan pakaian orang Arab hari ini. Orang Eropa abad itu pakaiannya masih terlihat sopan dan panjang-panjang. Karena mereka baru saja belajar dari Islam. Perlu diketahui bahwa Andalus baru runtuh tahun 1492 M sementara di tahun itu, pengganti Andalus yaitu Kesultanan Turki Utsmani sudah 193 tahun berdiri (mulai tahun 1299 M) dan terus berlangsung sampai tahun 1923 M.

Jadi, Eropa saat itu baru belajar dari Islam, maka pakaian mereka masih sopan. Semakin ke sini, pakaian mereka semakin pendek hingga telanjang bulat. Di saat itulah dunia Arab dan muslimin mulai kehilangan Islam mereka dan semakin banyak belajar dari orang-orang kafir. Maka jelas terlihat, pakaian mereka pun semakin pendek dan nyaris telanjang.
Begitulah, semakin jauh dari syariat Allah maka manusia akan semakin mirip binatang dan seterusnya akan lebih sesat dari binatang.

Pakaian manusia dari panjang dan sopan menjadi semakin pendek, pendek dan terus pendek hingga tanggal sama sekali.

Perlu diketahui, sesungguhnya guru besar mereka adalah Iblis!

Bacalah kembali Surat Al A’raf: 27. Bahwa Iblis telah berhasil menelanjangi ayah Adam dan ibu Hawa.

Karenanya Allah memanggil semua anak cucu Adam tanpa terkecuali, bahkan tidak menggunakan bahasa iman. Dengarkan:

“Hai anak Adam, janganlah sekali-kali kamu dapat ditipu oleh syaitan sebagaimana ia telah mengeluarkan kedua ibu bapamu dari surga, ia menanggalkan dari keduanya pakaiannya untuk memperlihatkan kepada keduanya ‘auratnya.”

Disaat banyak bagian negara timur tengah yang mulai menerapkan syariat islam dengan jihad, di arab sendiri malah mulai menanggalkan islam. Semoga bermanfaat, Pakaian Perempuan Arab Sekarang Miris

Artikel lain :

Tips mengatasi menstruasi tidak teratur

Alasan Belum Mantap Berjilbab dan Bantahannya